![]() |
Prince's Island |
Ngga berasa kita di Istanbul sudah 8 hari. Besok kita balik ke Indonesia. Hari ini itinerary dadakan, kita mau ke Prince's Island. Walhasil, bangun tidur trus langsung browsing, mulai transportasi ke dan dari Bostanci menuju Princes Island dan 'what to do'.
Prince's Island itu adalah kumpulan pulau kecil. Jumlahnya ada 9 dan letaknya di Laut Marmara. Dulu, pada jaman Romawi dipakai untuk tempat pembuangan orang tapi sekarang jadi tempat orang-orang kaya Turki. Mereka punya rumah peristirahatan di Princes Island ini.
Dari Bostanci Iskelesi, kita naik ferryboat. Agak jauh juga tempatnya, kita naik boatnya sekitar 1 - 1,5 jam. Kebeneran jam berlabuh kapal ke Pulau Buyukada tinggal 15 menit lagi. Oke deeeh … masing-masing bayar YTL 3. Di perjalanan menuju Pulau Buyukada kita di dek atas. Weleeeeh … anginnya dingin bangets !! Sambil jalan, anak-anak kasih makan burung camar dengan sisa roti terakhir. Habis … bisss …. Bagus deh ngga mubazir.

Awalnya kita take a walk aja …. Tapi lama-lama, riding horse carriage juga. Hehehe. YTL 30 untuk satu jam. Untung juga nyewa kuda, soalnya kita jadi bisa lihat rumah-rumah bergaya Victorian Cottage plus naik ke bukit. Di hutan cemaranya banyak kuda liar yang bebas merdeka gitu. Lucu …. Biasanya lihat kambing jalan-jalan ehh .. sekarang lihat kuda jalan-jalan.
Sesampainya di pusat kota, kita jalan-jalan lihat-lihat toko-tokonya. Toko Roti, Toko Sayuran, Toko Kelontong, Toko Hiasan Rambut, Restaurant … Hihihi. Mereka kalau mengantarkan barang pakai mobil kecil roda 3 atau Delman yang berbak belakang. Lucu juga pulau ini …. Interesting place.
Beres menjelajah pulau … kita pulang lagi tapi ngga Bostanci Iskelesi tp ke Kabatas Iskelesi. Naaah …. Waktu pulang kita baru mampir ke pulau-pulau kecil lainnya, seperti Heybeliada, Burgazada, Kinaliada. Ngga turun sih hanya lihat-lihat aja dari jauh. Lucu-lucu dan mirip dengan Buyukada, hanya lebih kecilan aja. Yaaa kurang lebih seperti kepulauan seribu, hanya kalau yang disini penghuninya cukup padat.
Waktu kita hampir sampai ke Kabatas Iskelesi, kita lihat segerombolan dolphin lagi pada berenang. Woow baru kali ini liat dolphin di alam bebas.
0 komentar:
Posting Komentar