02 - TURKEY

Assos, Berguru pada Filsuf Aristotales dan Hermaios


Day Three
28 Januari 2018

Menurut sejarahnya, kota Assos terkenal dengan nama Behramkale (terkadang ditulis dengan nama Behram kalau di Peta Kuno). Kota kecil ini berada di wilayah Aegean Utara, tepat di selatan Teluk Edremit, bersebrangan dengan Pulau Lesvos milik Yunani.
Untuk mencapai kota ini bisa menggunakan bus dari Küçükkuyu atau minibus dari Ayvacik. Kalau menggunakan mobil pribadi, ambil saja jalur bebas hambatan Canakkale-Izmir, dan selanjutnya ikuti petunjuknya aja. Jalanan menuju Teluk Edremit dimana kota Assos berada seperti menembus bukit dan menuruni jalanan curam berbatu. 
Enak banget di Assos, ngga crowded , karena kita kesini musim dingin. Hehehe. Malahan enak, suasananya tenang, bisa nikmatin pemandangn teluk dan desa Assos. Tapi meski begitu, hotel-hotel tetep aja penuh loh. Ini juga untung masih kebagian nginep di hotel. 

Kota ini tergolong kota tua yang dihiasi dengan bangunan batu bergaya Mediterania dan terbagi menjadi 2 bagian. Kota aslinya berada di puncak bukit dengan pemandangan langsung ke laut lepas serta tebing terjal yang berbatasan dengan kota pelabuhan Assos di bagian pesisirnya. Satu-satunya jalan penghubung antara Assos yang berada di atas bukit dan di pesisir adalah dengan jalanan sempit, curam dan berbatu. Sekitar 30 menit kalau berjalan kaki.







Pada jamannya, kota Assos ini merupakan salah satu kota penting, karena di kota tua ini lah terdapat sekolah yang gurunya adalah filosof terkenal, yaitu Aristotales dan Hermaios. Disini masih ada sisa-sisa Desa Kuno yang terlihat dari bangunan batu granitnya yang berwarna abu-abu serta jalanan berbatunya. Di atas bukit, terdapat Temple of Athena, Amphitheatre, dan bekas-bekas bangunan kuno lainnya yang sudah hancur. Kita ngga muter ke seluruh tempat, hanya ke Amphitheatre aja. Temple of Athena ini dibangun pada abad ke-6 SM dan merupakan bangunan bergaya Doric pertama yang dibangun di Asia. Selain bangunan ini, terdapat juga Jembatan Tua, 10 menit berjalan kaki dari Kota Tua Assos. 
Temple Of Athena - 
Amphitheatre












About HappyFeet

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.